Study Comperative Karang Taruna Cilegon

Administrator 29 Maret 2018 11:20:23 WIB

Karang taruna Taruna Yodha desa Argomulyo menyambut kunjungan dari Karang Taruna Cilegon Banten di desa Argomulyo, Rabu, 28 maret 2018.
Dengan tema Study Comperative karang taruna Cilegon tiba di sekretariat karang taruna Taruna Yodha desa Argomulyo pada pukul 09:15 dan langsung disambut oleh anggota karang taruna Taruna yodha, Camat Sedayu Drs Fauzan Muarifin, perwakilan dari pemerintah desa. Kemudian dilanjut dengan ramah tamah yang dipandu oleh wakil ketua Taruna Yodha, Eko Purwanto. Ramah tamah diisi dengan sambutan Camat Sedayu, kemudian sambutan dari ketua karang taruna Cilegon, dan pemaparan kegiatan karang taruna oleh ketua Taruna Yodha, Tugiyanto.
Setelah itu, karang taruna Cilegon melihat komplek sekretariatan karang taruna Taruna Yodha dipandu oleh beberapa anggota Taruna Yodha. Kemudian dilanjut dengan foto bersama dan berkunjung disalah satu UEP Taruna Yodha yaitu Angkringan Setu Legi. Kunjungan diakhiri di wisata Karst Tubing Argomulyo dengan pemandu wisata oleh anggota karang taruna Taruna Yodha.
Dari pihak karang taruna sangat mengapresiasi tentang kegiatan dari .karang taruna Taruna Yodha. Dan dari Taruna Yodha sangat berterima kasih atas kunjungan dari KT Cilegon, selain menambah silaturahmi, kegiatan ini juga menjadi ajang tukar pikiran tentang kegiatan karang taruna.

Komentar atas Study Comperative Karang Taruna Cilegon

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License